MENYUSUN PROSEDUR

A. Mengonstruksi Informasi dalam Teks Prosedur

Teks prosedur tergolong teks paparan. Dalam konteks dapat kita jumpai dalam kehidupan sehari – hari. Sebagi contoh. Pesawat televisi, mesin cuci, ata blender dls.

Teks prosedur adalah jenis teks yang menunjukan dan menjelaskan sebuah proses dalam membuat atau mengoperasikan sesuatu yang dikerjakan melalui langkah – langkah sistematis atau teratur.
Teks prosedur bertujuan untuk memberikan penjelasan tata cara melakukan, menggunakan, dan membuat sesuatu dengan sejelas - jelasnya.

Karakteristik atau ciri – ciri teks prosedur :

  1. Berisikan langkah – langkah.
  2. Disusun secara informatif.
  3. Dijelaskan secara terperinci
  4. Bersifat objektif.
  5. Menggunakan syarat atau pilihan.
  6. Kalimat jelas, logis, dan singkat.

Urutan menyusun teks prosedur dengan baik dan benar.

  1. Menyusun dari hal – hal penting terlebih dahulu misalnya dalam menulis teks prosedur perjalanan terlebih dahulu jelaskan tujuan perjalanan. Kemudian baru menulis hal – hal kurang penting seperti beramah - tamah dengan penduduk sekitar yang dituju.
  2. Dari umum menuju khusus misalnya mesin cuci adalah alat modern yang digunakan untuk mencuci pakaian secara otomatis. Jenisnya ada dua yaitu mesin cuci bukaan depan (front load) dan mesin cuci bukaan atas (top load).
  3. Dari tahap awal hingga akhir secara berurutan misalnya prosedur mendirikan tenda, yakni mulai dari pemilihan tempat hingga pemasangan tenda atau penataan halaman perkemahan.
Langkah – langkah menyusun teks prosedur dengan baik dan benar.

  1. Menentukan topik prosedur yang akan disusun.
  2. Mengumpulkan sumber informasi, baik dari media cetak atau media elektronik.
  3. Mengembangkan informasi yang telah dikumpulkan ke dalam langkah – langkah yang saling berkaitan.
  4. Menyusun teks prosedur secara utuh.
Hal – hal yang harus diperhatikan dalam menyusun teks prosedur.
  • Gunakan kata atau kalimat yang sesuai dengan karakteristik teks prosedur.
  • Pastikan instruksi – instruksi / langkah – langkah yang anda berikan mudah dimengerti.
  • Sesuaikan bahasa yang akan anda gunakan dengan calon pembaca.
  • Urutkan instruksi secara sistematis agar seragam.

B. Pernyataan Umum dan Tahapan – Tahapan

Pernyataan umum misalnya : wawancara merupakan kesempatan untuk menggali kualifikasi calon pegawai secara mendalam.
Tahapan – tahapan saat wawancara misalnya :

  • melihat kecocokan dengan posisi yang ditawarkan,
  • ketika berkomunikasi harus bicara dengan jelas,
  • menyimak dengan baik apa yang disampaikan pewawancara,
  • sikap tubuh harus tegak,
  • jadilah diri sendiri,
  • hindari komunikasi yang panjang dan bertele – tele.

C. Struktur Teks Prosedur dan Unsur Kebahasaan Teks Prosedur.
Teks prosedur memiliki struktur berupa :

  1. Tujuan .Yang dimaksud tujuan adalah hasil akhir yng akan dicapai.
  2. Langkah – langkah. Sementara itu, langkah – langkah adalah cara – cara yang ditempuh agar tujuan tercapai.
Ciri ciri kebahasaan teks prosedur :

  1. Penanda wacana adalah perktaan atau rangakaian perkataan berfungsi untuk merangkai pernyataan selanjutnya. Contoh : pertama, lalu, setelah itu, kemudian, selanjutnya, dan akhirnya.
  2. Kata ganti (pronomina) adalah kata yang digunakan untuk menggantikan atau menamai benda atau seseorang. Contoh : ia, -nya, mereka, kita dan kami.
  3. Konjungsi (kata sambung atau penghubung). Contoh : jika, apabila, seandainya, kemudian dan setelah
  4. Kalimat imperatif, deklaratif, dan interogatif
  • Imperatif (kalimat perintah) berfungsi untuk meminta atau melarang seseorang melakukan sesuatu. Contoh : campurkan ketiga bahan secara proporsional.
  • Deklaratif (pernyataan) berfungsi memberi infomasi atau berita tentang sesuatu. Contoh : kaca untuk botol dibuat pasir dan abu soda.
  • Kalimat interogatif (pertanyaan) berfungsi untuk meminta informasi tentang sesuatu.. Contoh : apakah anda menyerahkan STNK kepada petugas ?
D. Menyusun Teks Prosedur


Nama : Desi Lestari
Pembuatan Minuman Pokok Saripu

Pokok saripu adalah minuman hangat yang berasal dari Madura. Tujuan membuat minuman pokok saripu adalah untuk menghangatkan badan. Sebelumnya siapkan alat dan bahan terlebih dahulu.
Bahannya :
  1. Air 1 liter
  2. Gula merah 300 gram ( sisir kasar)
  3. Kayu manis dua ruas jari
  4. Merica butiran halus ½ sendok teh
  5. Pala 1/8 butir
  6. Cengkih 3 biji, memarkan
  7. Jahe 2 cm. Memarkan
  8. Serai satu batang, memarkan
Alatnya :
  1. Panci
  2. Sendok
  3. Palu
  4. Cangkir
  5. Kompor
Langkah –langkahnya adalah sebagai berikut :
Pertama bakar kayu manis selama lebih kurang 3 menit dan tumbuk kasar. Selanjutnya rebus air hingga mendidih, tambahkan gula merah, jahe, kayu manis, pala, merica, cengkih, dan serai. Lalu rebus di atas api sedang hingga gula larut dan tercium aroma rempahnya. Angkat dan biarkan panasnya menguap. Akhirnya pokok saripu yang hangat dapat anda nikmati.

Nama : Dewi Ratnasari

Es Teh Melon
Es teh melon merupakan minuman yang sangat manis dan segar serta cocok diminum di siang hari untuk penyegar dahaga. Cara membuatnya sangatlah mudah. Pertama siapkan dahulu bahan – bahannya, seperti :
  • Teh celup dua kantong
  • Air satu liter
  • Daun mint 5 lembar
  • Sirup vanili 200 ml
  • Air jeruk nipis / lemon 4 sendok makan
  • Melon 300 gram, bentuk bulat menyerupai kelereng
  • Es batu secukupnya
Cara membuatnya adalah sebagai berikut. Pertama rebus air hingga mendidih, lalu angkat pancinya. Siapkan mangkon saji ukuran besar dan tuang air mendidih ke dalamnya. Masukkan teh celup, daun mint, dan sirup vanili, aduk merata dan dinginkan. Tambahkan perasan air jeruk nipis/ lemon. Kemudian masukkan juga melon yang dibuat bulat tadi, aduklah hingga merata. Terakhi masukkan es batu sesuai selera. Dan es eh melon siap untuk dinikmati bersama keluarga anda.

Nama : Frendi Setiawan
Cara Membuat Selat Soto

Selat soto adalah makanan khas Betawi. Soto ini sangat cocok dihidangakan pada pagi hari. Bahan – bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :
Bahan untuk kuah :
  1. Kecap manis 100 ml
  2. Garam 1 sendok teh
  3. Merica ½ sendok teh
  4. Bawang putih satu siung
  5. Margarin satu sendok makan
  6. Bawang bombay 3 gr iris tipis
Bahan pelengkap :
  1. 2 butir telur rebus dan kupas
  2. Daging 200 gr
  3. Kentang digoreng 10 gram
  4. Acar 100 gr
  5. Daun selada 4 lembar
  6. Wortel secukupnya
  7. Buncis secukupnya
  8. Air secukupnya
Cara memasaknya sangat mudah yakni, bersihkan daging terlebih dahulu. Kemudian potong melintang tipis. Panaskan margarin hingga lelelh lau, tumis bawang putih dan bombay lalu masukkan margarin dan aduk hingga harum. Masukkan juga airnya dan tunggu hingga mendidih. Setelah itu masukkan daging dan masak hingga berubah warna, jangan lupa menambahkan kecap dan garam. Siapkan mangkok saji dan masukkan soto ke dalam mangkok. Letakkan telur, kentang goreng dan sayur – sayuran yang sudah direbus di atasnya. Dan hidangkan soto selat selagi masih hangat.

Nama : Maryadi
Cara Membuat Es Manado

Es manado salah satu minuman yang identik dengan warna putih karena es manado terbuat dari bahan dasar sirsak. Buah sirsak ternyata memiliki beberapa manfaat yang sangat luar biasa yaitu menurunkan tekanan darah tinggi, anti kanker dan tumor, menormalkan saraf, anti bakteri, dapat meningkatkan daya tahan tubuh, membantu proses pencernaan dan lain sebagainya. Minuman ini sangat baik menjaga kesehatan tubuh. Dan berikut adalah cara membuat es Manado.
Pertama siapkan dahulu bahan – bahannya, diantaranya :
  • 500 gr buah sirsak ( ambil dagingnya )
  • 1 liter air kelapa muda
  • Buah kelapa muda (dikerok)
  • Buah strawberry secukupnya (dipotong – potong)
  • I bungkus nata de coco
  • Susu kental manis putih secukupnya
  • Buah leci kalengan
  • Es batu secukupnya
Cara membuatnya, pertama siapkan satu buah gelas atau mangkuk saji. Setelah itu blender daging buah sirsak dengan sedikit air kelapa sampai halus. Kemudian tuang buah sirsak yang telah diblender ke dalam gelas. Tambahkan nata de coco, buah kelapa muda, air kelapa muda, buah strawberry dan potongan buah leci. Lalu kucuri dengan susu kental manis putih di atasnya kemudian, masukkan es batu dan aduk hingga merata. Es manado siap disajikan.

Nama : Linda Rianti
Cara Membuat Tape Singkong

Tape singkong merupakan jajanan pasar yang rasanya manis dan legit. Berikut akan saya jelaskan langkah – langkah cara pembuatannya. Terlebih dahulu siapkan bahan – bahannya :
  1. Singkong
  2. Ragi
  3. Daun pisang
  4. Alat – alatnya :
  5. Dandang / tungku
  6. Kompor
  7. Pisau
  8. Baskom
Proses pembuatannya adalah sebagai berikut : pertama kupang singkong dan potong – potong. Cuci hingga bersih. Kemudian siapkan dandang yang bersisi air. Rebus air hingga mendidih dan taruhlah singkong ke dalamnya. Tutup hingga singkong matang kurang lebih ½ jam . siapkan daun pisang dan baskom, lalu letakkan dan tata daun pisang di atasnya. Setelah itu masukkan singkong rebus tadi. Diamkan hingga dingin terlebih dahulu. Jika singkong telah dingin taburi ragi dan ratakan. Tutup hingga semua singkong tertutup rata dengan daun singkong. Diamkan hingga dua hari hingga menjadi tape. Dan tape siap untuk dinikmati.


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »